Tragedi Maut di Perlintasan Posongan: Pria Tewas Tersambar dan Terseret Puluhan Meter
TNIPOLRINEWS.COM –
Pemalang – Jawa Tengah – Sebuah insiden tragis terjadi di perlintasan kereta api Posongan, Comal, Kabupaten Pemalang, Pada Minggu Siang (9/3/2025). Seorang pria dilaporkan tersambar kereta api dan terseret puluhan meter dari palang pintu lintasan. Kejadian ini kembali menyoroti bahaya perlintasan sebidang yang minim pengamanan otomatis masih marak di berbagai daerah.
Menurut keterangan warga sekitar, korban yang disebut berasal dari Kebojongan berada di sekitar perlintasan sebelum akhirnya tertabrak kereta api yang melaju dengan kecepatan tinggi. Beturan keras yang menyebabkan korban mengalami luka parah dan tewas di tempat. Aparat yang tiba di lokasi segera melakukan evakuasi jenazah serta mengamankan area kejadian.
Hingga berita ini diterbitkan, identitas lengkap korban serta detail kronologi isiden masih dalam penyelidikan pihak berwenang.
Kasat Reskrim polres Pemalang menghimbau masyarakat untuk selalu waspada saat melintas di perlitasan kereta api, terutama yang tidak dilengkapi palang pintu otomatis. “Kesadaran pengguna jalan sangat penting. Jangan menerobos perlintasan tanpa memastikan kondisi aman,” ujarnya.
Sementara itu, seorang warga yang ada dilokasi kejadian mengungkapkan bahwa perlintasan ini memang sering menjadi titik rawan kecelakaan. “Banyak pengendara dan pejalan kaki kurang memperhatikan tanda bahaya. Semoga ada tindakan yang tegas untuk meningkatkan keselamatan di pelintasan ini,” tuturnya.
Aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden ini, sementara itu, masyarakat diimbau lebih berhati-hati saat melintas di perlintasan kereta api guna mencegah tragedi serupa terulang kembali.
(Slamet F)