SDN Curuglanglang 2 di Pandeglang Banten Tidak Layak Huni, Siswa Minta Bantuan Presiden
Pandeglang, tnipolrinewa.com
Pandeglang, 28 April 2025 – Kondisi memprihatinkan terlihat di SDN Curuglanglang 2 yang berlokasi di Desa Curuglanglang, Kecamatan Munjul, Kabupaten Pandeglang, Banten. Hasil pantauan relawan Pelitaprabu Murdani, S.Pd.I, menunjukkan bahwa bangunan sekolah ini sudah tidak layak huni, khususnya pada ruang kelas 1, 2, dan 3.
Kerusakan parah meliputi atap yang bocor, plafon yang berlubang, keramik yang rusak parah, serta pintu-pintu yang sudah tidak memiliki daun pintu. Kondisi ini sangat mengganggu kenyamanan dan keselamatan proses belajar-mengajar, apalagi saat musim hujan.
Dalam keterangannya, sejumlah siswa menyampaikan harapannya agar Bapak Presiden Prabowo Subianto dapat membantu pembangunan kembali sekolah mereka agar dapat belajar dengan aman dan nyaman.
Kepala SDN Curuglanglang 2 beserta para dewan guru membenarkan kondisi tersebut. Mereka menjelaskan bahwa kerusakan telah berlangsung lama, dan hingga kini belum mendapatkan perbaikan. Letak sekolah yang berada di daerah terpencil menjadi salah satu faktor lambatnya perhatian terhadap sarana pendidikan ini.
“Saat musim hujan, bocor di mana-mana, plafon bolong, keramik pecah, pintu-pintu rusak. Kami berharap pemerintah segera turun tangan memperbaiki,” ujar Kepala Sekolah SDN Curuglanglang 2.
Melalui rilis ini, diharapkan perhatian dari pemerintah pusat, khususnya Presiden Republik Indonesia, agar segera melakukan tindakan nyata untuk memperbaiki kondisi pendidikan di daerah-daerah terpencil seperti SDN Curuglanglang 2.
Penulis:sahroni