Pelantikan dan Sumpah Jabatan Camat Jatinegara Kabupaten Tegal
(Foto : Camat Jatinegara Tegal, Muhammad Sugeng, S.Pd)
TEGAL, tnipolrinews.com – Pelantikan dan Sumpah Jabatan Camat, Muhammad Sugeng, S.Pd selaku Camat Jatinegara. Berlangsung di Kantor Kabupaten Tegal, Jawa Tengah pada Hari Jumat, 9-1-2026.
Pelantikan dan Sumpah Jabatan Camat Jatinegara oleh Bupati Tegal yang berlangsung di Pendopo Kabupaten Tegal secara khidmat. Hadir Pejabat Forkopinda Tegal dan jajaranya, Kepala Forkopincam Jatinegara dan jajaranya, dan para saksi serta tamu undangan.
Disampaikan oleh Bupati Tegal H. Ischak Maulana Rohman, SH bahwa jabatan Camat merupakan jabatan terpenting di kecamatan yang bersangkutan. Bisa disebut orang nomor satu di Kecamatan Jatinegara.
Lanjut Bupati, agar Camat memegang teguh amanat yang diberikan sebab maju mundurnya Kecamatan Jatinegara sangat tergantung bagaimana Camat memimpin wilayahnya.
“Harapan kami, agar Camat Muhammad Sugeng bisa membangun Kecamatan Jatinegara dan mensejahterakan warganya,” ungkapnya.
Selamat dan sukses kepada Camat Baru Jatinegara, ujarnya dalam mengakhiri wawancara.
(Muchlasin)