Januari 19, 2026

Meneguhkan Iman, Warga Hanau Berak Khidmat Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

0

 

PESAWARAN, TniPolrinews.com –

Warga Dusun Induk Desa Hanau Berak, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah/2026 M dengan penuh khidmat di Masjid Al-Musabbihin, Minggu malam (18/1/2026).

Kegiatan keagamaan yang dihadiri sekitar 100 jamaah ini menjadi momentum refleksi spiritual atas peristiwa Isra Mi’raj, perjalanan suci Rasulullah SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa hingga Sidratul Muntaha, sekaligus penguatan nilai keimanan dan kebersamaan masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Hanau Berak, Ketua PKK beserta perangkat desa, PPN, DKM Masjid Al-Musabbihin, tokoh masyarakat, RISMA dan RISMAwati, serta jamaah setempat. Peringatan diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sholawatan, serta tausiyah agama.

Dalam tausiyahnya, Al-Ustadz Mahyanudin, S.Ag mengajak jamaah untuk senantiasa bersyukur kepada Allah SWT serta memperbanyak sholawat kepada Nabi Muhammad SAW. Ia menjelaskan bahwa peristiwa Isra Mi’raj merupakan bentuk penghiburan Allah SWT kepada Rasulullah SAW di masa duka, sekaligus menjadi dasar diwajibkannya ibadah sholat bagi umat Islam.

“Sholat adalah inti dari Isra Mi’raj. Saat sedih, saat berduka, obatnya adalah sholat. Melalui sholat, seorang hamba sejatinya sedang berjumpa dengan Tuhannya,” ujar Ustadz Mahyanudin dalam ceramahnya.

Ia juga menegaskan bahwa meskipun Isra Mi’raj merupakan perjalanan luar biasa Rasulullah SAW, umat Islam cukup mengimplementasikannya melalui pelaksanaan sholat lima waktu secara istiqomah sebagai bentuk kedekatan kepada Allah SWT.

Rangkaian acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Zaidani, selaku penghulu sekaligus PPN Desa Hanau Berak, dilanjutkan dengan berbagi makanan sebagai wujud rasa syukur dan kebersamaan.
Peringatan Isra Mi’raj Nabi besar Muhammad SAW 1447 Hijriah di Dusun Induk Desa Hanau Berak berlangsung aman, lancar, dan penuh hikmah.

( Nasoba )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *