Januari 26, 2026

Candi Jolotundo, Wisata Religi Mojokerto dengan Air Legendaris yang Diyakini Berkhasiat

0

MOJOKERTO, TniPolrinews.com —

Candi Jolotundo yang berada di lereng Gunung Penanggungan, Kabupaten Mojokerto, terus menjadi magnet wisata religi dan sejarah. Petirtaan peninggalan Kerajaan Kahuripan ini dikenal luas karena sumber mata airnya yang jernih, alami, dan dipercaya masyarakat memiliki berbagai khasiat.
Pantauan di lokasi, puluhan pengunjung terlihat mandi, berendam, hingga mengambil air dari pancuran Candi Jolotundo menggunakan botol maupun jeriken. Tak hanya wisatawan lokal Mojokerto, pengunjung dari luar daerah seperti Surabaya, Sidoarjo, hingga luar Jawa Timur pun datang silih berganti.

Salah satu pengunjung asal Surabaya mengaku sengaja datang untuk merasakan langsung khasiat air Jolotundo yang selama ini dikenal secara turun-temurun oleh masyarakat.

“Saya datang khusus dari Surabaya ke Candi Jolotundo karena sudah sering mendengar cerita tentang khasiat airnya. Setelah mandi dan membawa pulang airnya, badan terasa lebih segar dan ringan. Menurut saya, air Jolotundo memang sangat berkhasiat, bukan hanya secara fisik tapi juga memberi ketenangan batin,” ujarnya.

Candi Jolotundo diperkirakan dibangun pada tahun 997 Masehi dan memiliki arsitektur batu andesit yang masih terawat hingga kini. Air dari petirtaan ini mengalir langsung dari sumber pegunungan dan tidak pernah kering, bahkan di musim kemarau panjang.
Selain sebagai destinasi wisata, kawasan ini juga kerap digunakan untuk ritual keagamaan dan tradisi spiritual, terutama pada malam-malam tertentu dalam penanggalan Jawa. Pengunjung diimbau untuk tetap menjaga sopan santun, kebersihan, serta menghormati nilai sejarah dan budaya di kawasan cagar budaya tersebut.

Pemerintah daerah dan pengelola setempat terus melakukan upaya pelestarian agar Candi Jolotundo tetap terjaga kelestariannya sebagai warisan sejarah sekaligus destinasi wisata religi yang memberikan manfaat bagi masyarakat luas

(Rubiyanti)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *