Maret 12, 2025

Komandan Kodim Pimpin Rapat Koordinasi Percepatan Penyerapan Gabah/Beras diwilayah Kodim 1304/Gorontalo

0

TNIPOLRINEWS.COM –

GORONTALO – Komandan Kodim (Dandim) 1304/Gorontalo Kolonel Arm Asep Ridwan S.H., M.Han., memimpin rapat koordinasi percepatan penyerapan gabah/beras di wilayah Kodim 1304/Gorontalo, bertempat di Aula Otanaha Kodim 1304/Gtl Jln Nani Wartabone Kel. Biawao Kec. Kota Selatan Kota Gorontalo. Selasa (11/04/2025).

Rapat ini dihadiri oleh Pimpinan cabang Bulog Provinsi Gorontalo Mukti Wibowo, Kaur Bhakti Dim 1304/Gorontalo Lettu Inf Sampe Kamasa, Para pengusaha penggilingan padi wilayah Kabupaten Bone bolango dan Kota Gorontalo, Para Babinsa Wilayah Kota Gorontalo dan Kab. Bone bolango.

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk Meningkatkan penyerapan gabah/beras dari petani di wilayah Kodim 1304/Gorontalo, Memastikan stabilitas harga gabah/beras di tingkat petani dan Mendukung program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan nasional.

Dalam sambutannya, Dandim 1304/Gorontalo Kolonel Arm Asep Ridwan S.H., M.Han., menekankan pentingnya sinergi antara semua pihak terkait untuk mencapai target penyerapan gabah/beras yang telah ditetapkan. Ia juga menyampaikan komitmen Kodim 1304/Gorontalo untuk terus mendukung para petani dalam meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan mereka.

Agar para pengusaha penggilingan padi yang ada diwilayah Kodim 1304/Gorontalo, agar bisa berkonstribusi kepada Negara untuk bisa menjual berasnya 20% dari hasil panen kepada Negara melalui Bulog Provinsi Gorontalo dengan harga beras Rp. 12.000 dan gabah Rp. 6.500 untuk mendukung beras cadangan Nasional.

“Kami akan terus berupaya untuk membantu para petani dalam memasarkan hasil panen mereka. Kami juga akan bekerja sama dengan Bulog untuk memastikan bahwa gabah/beras dari petani dapat diserap dengan harga yang layak,” ujar Dandim.

Selain itu, dalam rapat koordinasi ini juga dibahas beberapa hal penting, antara lain, Mekanisme penyerapan gabah/beras oleh Bulog, Harga pembelian gabah/beras di tingkat petani, Kendala-kendala yang dihadapi petani dalam memasarkan hasil panen mereka dan Upaya-upaya untuk meningkatkan kualitas gabah/beras yang dihasilkan petani.

Lebih lanjut, Dandim mengatakan Rapat koordinasi ini diharapkan dapat menjadi langkah awal yang baik dalam meningkatkan penyerapan gabah/beras di wilayah Kodim 1304/Gorontalo. Dengan adanya sinergi antara semua pihak terkait, diharapkan target penyerapan gabah/beras dapat tercapai dan kesejahteraan petani dapat meningkat.

“Rapat ini merupakan wujud nyata dari komitmen TNI dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan. Rapat ini juga menjadi wadah bagi semua pihak terkait untuk berdiskusi dan mencari solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi petani. Dengan adanya rapat koordinasi ini, diharapkan penyerapan gabah/beras dari petani dapat berjalan lebih optimal,” pungkasnya.

 

( syarief 01 )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *