September 21, 2024

Kontingen Koarmada II Siap Bertanding Dalam Porwiltim 2024

0

TNIPOLRINEWS.COM –

Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, diwakili Irkoarmada II Laksma TNI Eriyawan, S.E., M.A., memimpin upacara pelepasan kontingen Koarmada II dalam rangka Pekan Olahraga Wilayah Timur (Porwiltim) Tahun 2024, bertempat di Indoorsport Koarmada II, Ujung Surabaya, Jumat (21/6).

Porwiltim Tahun 2024 akan digelar mulai dari tanggal 24 s.d. 28 Juni 2024 yang diikuti oleh tujuh Kotama TNI AL antara lain Kodiklatal, Koarmada II, Koarmada III, AAL, Pasmar II dan Pasmar III, Puspenerbal, serta gabungan UPT Mabesal Wiltim, dengan memperebutkan 18 medali yang terdiri dari enam medali emas, enam medali perak, dan enam medali perunggu.

Adapun cabang olahraga yang dipertandingkan meliputi cabang olahraga sepak bola, cabang olahraga bola voli putra dan putri, cabang olahraga tenis lapangan, cabang olahraga tenis meja, serta cabang olahraga bulu tangkis.

Pangkoarmada II melalui amanatnya yang dibacakan oleh Pangkoarmada II menyampaikan bahwa kegiatan Porwiltim merupakan salah satu pendukung profesi militer yang menuntut keseimbangan antara karakter, pengetahuan, dan kesamaptaan jasmani.

“Mari kita satukan semangat dan jadikan Porwiltim 2024 sebagai parameter dalam menilai keberhasilan pembinaan yanus di lingkungan Koarmada II,” ungkap Pangkoarmada II dalam amanatnya.
Pewarta: Zackia Fathur Rozaq, S.M
Sumber: Puspen TNI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *