Kronologi Tewasnya Mahasiswa dan Petugas Kebersihan Dalam Kecelakaan di Pondok Indah Jaksel
By Redaksi, 29 April 2025 –
TNI-POLRI NEWS.COM –
(JAKARTA) — Kecelakaan maut terjadi di Jalan Metro Pondok Indah, tepatnya di dekat Apartemen Pondok Indah Golf, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (28/4/2025) pagi pukul 09.00 WIB.
Akibat kecelakaan ini, dua orang yang berstatus mahasiswa dan petugas kebersihan tewas.
Peristiwa kecelakaan ini melibatkan sepeda motor Honda CBR dengan nomor polisi B 6967 WET yang dikendarai mahasiswa berinisial M (20), warga Ciputat, Tangerang Selatan, dan pejalan kaki H (30), seorang petugas kebersihan asal Brebes, Jawa Tengah.
Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Agung Wuryanto menjelaskan kecelakaan bermula ketika motor Honda CBR yang dikendarai M melaju dari arah selatan ke utara di Jalan Metro Pondok Indah.
Setibanya di dekat Apartemen Pondok Indah Golf, pengendara kehilangan kendali hingga terjatuh dan menabrak pejalan kaki yang berada di lokasi.
UFO Ditembak Jatuh di India: Isi di Dalamnya Mengejutkan (Video)
Various Media
“Sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan korban luka atau meninggal dunia dan kerusakan kendaraan,” ucap Agung, dalam keterangannya, Minggu.
Akibat insiden ini, kata Agung, kedua korban meninggal dunia.
“Iya (meninggal dunia), yang nabrak sama yang ditabrak,” kata dia.
Menurut Agung, pengendara motor, M, mengalami luka serius di kepala, tangan, dan kaki.
M, kata dia sempat mendapat penanganan medis di RS Bhayangkara Lemdiklat Polri.
Namun akhirnya M dinyatakan meninggal.
Sementara itu, kata Agung, pejalan kaki H meninggal dunia akibat luka parah di bagian kepala, lalu dibawa ke RSUP Fatmawati, Cilandak, Jakarta Selatan.
Agung menyatakan dugaan penyebab kecelakaan masih dalam proses penyelidikan.
Sejumlah barang bukti, kata dia telah diamankan.
Diantaranya sepeda motor Honda CBR, STNK, dan SIM C milik pengendara.
“Langkah-langkah penanganan yang telah dilakukan seperti olah tempat kejadian perkara hingga pengumpulan keterangan saksi,” ucapnya. (**)
Jurnalis .
Wardono Hs,s.e ( Kaperwil jawabarat/Red.kaperwil jabar )