Perayaan Natal Tahun 2025 dilaksanakan secara serentak diseluruh Satuan Jajaran TNI AD

TNIPolrinews.com // Balikpapan –
Pangdam VI/Mulawarman, Mayjen TNI Krido Pramono, S.H., M.Si., hadiri Perayaan Natal Kodam VI/Mulawarman Tahun 2025 dengan tema “Hikmah Natal Menghadirkan Sukacita dan Damai Sejahtera kepada Prajurit dan ASN TNI yang Prima untuk Indonesia Maju”, Senin, (12/1/2026).
Perayaan Natal ini dilaksanakan secara serentak oleh seluruh Jajaran TNI AD, yang di pimpin langsung oleh Bapak Kasad, Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc secara Vicon dan diikuti oleh seluruh Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil di satuan Jajaran TNI AD.
Dalam sambutannya Bapak Kasad mengucapkan “Selamat Natal dan Tahun Baru 2026 bagi seluruh Prajurit dan PNS TNI AD yang merayakan. Kegiatan ini merupakan wujud kebersamaan dan soliditas keluarga besar TNI Angkatan Darat dalam suasana perayaan hari besar keagamaan. Sepanjang tahun 2025 hingga awal 2026, toleransi beragama terjaga dengan baik tanpa adanya risiko signifikan, pentingnya memelihara dan meningkatkan toleransi ini sebagai modal menuju Indonesia Emas 2045” ucap Bapak Kasad.
Pada kesempatan tersebut, Pangdam VI/Mulawarman juga menyampaikan “agar perayaan Natal ini menjadi penyemangat baru bagi kita dalam mengawali tugas di tahun 2026 serta untuk meningkatkan ibadah dan memotivasi kita untuk memacu kinerja yang lebih baik di masa yang akan datang”.
“Saya mengajak kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam VI/Mulawarman untuk menjadikan perayaan Natal ini sebagai sarana memperkuat rasa kekeluargaan, persaudaraan dan menumbuhkan sikap toleransi serta saling menghormati antar umat beragama”, ucap Pangdam.
“Saya berharap agar semangat Natal yang membawa kedamaian ini bisa dijadikan sebagai sumber motivasi dan inspirasi dalam mewujudkan jati diri, selaras dengan tantangan tugas dan misi pengabdian serta wujud profesionalisme dalam tugas sebagai prajurit dan PNS Kodam VI/Mlw untuk rakyat”, tutup Pangdam.
Pendam VI/Mlw.
Lilik.S