Maret 10, 2025

Sat Samapta Polres Tanggamus Bagikan Takjil, Wujud Kepedulian di Bulan Ramadan

0

TNIPOLRINEWS.COM –

Tanggamus – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Satuan Samapta Polres Tanggamus menggelar kegiatan pembagian takjil kepada masyarakat di sekitar Komplek Pemda Tanggamus, Jumat 7 Maret 2025, sore.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat serta memberikan manfaat bagi mereka yang menjalankan ibadah puasa.

Kasat Samapta Polres Tanggamus, AKP Minan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepolisian kepada masyarakat selama bulan Ramadan.

“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang menjalankan ibadah puasa, sekaligus mempererat hubungan antara polisi dan warga. Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar, situasi tetap aman dan kondusif,” kata AKP Minan mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rivanda, S.I.K.

Diharapkan, kegiatan sosial semacam ini dapat terus dilakukan untuk menciptakan suasana Ramadan yang penuh keberkahan.

“Kami berharap kegiatan ini juga semakin mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Tanggamus,” tandasnya. (N.Heriyadi)

Dilansir:
Humas Polres Tanggamus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *