TNI-Polri Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Kegiatan Dekranas di Lap Vip Room Bandara Kota Balikpapan
TNIPolrinews.com – Balikpapan Sebanyak 3.040 personel TNI-Polri siap memberikan pengamanan kegiatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) di Kota Balikpapan ( 8-10 juli 2025 ) . Apel gelar pengamanan dilaksanakan di Halaman Parkir Bandara Sams Vip Room Sepinggan pada (Selasa, 8 Juli 2025,) dengan penuh kesiapsiagaan para peserta apel.
Hadir dalam kegiatan Pengamanan bersama antaranya ;
– Dansubsatgas PAM: Letkol Inf Denny Salurerung S Sos (Dandim 0905 Bpp)
– Wadansubsatgas: Komisaris Besar Polisi Anton Firmanto ,SH,Sik,Msi (Kapolresta Balikpapan) yang di Hadir dalam apel oleh Waka Polresta ( Ajun Komisaris Besar Polisi Hendrik ,EB,SH,Sik ) para perwira pengendali lapangan, dan satuan terkait (Dishub, Pol PP, BPBD).
Kegiatan HUT Dekranas ke-45 ini akan berlangsung pada 8-10 Juli 2025 di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC Dome Balikpapan) dan dihadiri oleh Ibu Wakil Presiden RI, istri menteri kabinet, serta para istri kepala daerah se-Indonesia. Personel TNI-Polri telah disiagakan untuk mengamankan beberapa titik, seperti ;
– Lokasi acara.
– Jalur yang akan dilalui rombongan.
– Hotel tempat menginap rombongan.
– Tempat kegiatan dan simpul kemacetan .
Pengamanan akan dilakukan dengan penuh humanis untuk memastikan kegiatan berlangsung aman, lancar, dan terkendali.” Kata Kasi Humas Polresta Ipda Sangidun”.
Kami memohon kerjasamanya seluruh Warga Masyrakat selama kegiatan berlangsung dapat mendukung dengan menciptakan situasi Kota balikpapan tetap Kondusif hingga kegiatan berahkir dan berkelanjutan .
Jurnalis Lilik.S
Editor Djoko Kariyono.