Maret 10, 2025

Upaya Mitigasi Kerawanan Dengan Tingkatkan KRYD Di Jajaran Polresta Balikpapan Jelang Ramadhan 

0

Tnipolrinews.com – Satuan Patroli Samapta Polresta Balikpapan melakukan langkah proaktif untuk pencegahan mengantisipasi kerawanan para remaja menjelang paska Sahur dan paska Sholat Taraweh saat Bulan Ramadhan..Yang sering terjadi di lingkungan masyrakat yang di lakukan para anak anak baru gede maupun Remaja , Kerawanan para Remaja ini meliputi ,Kegiatan Perang Sarung , Balapan Lari pada Areal Fasum , Kenalpot Brong , Menyalakan Mercon saat waktu Ibadah keagamaan .
Upaya Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) ini bertujuan untuk melakukan mitigasi dan pencegahan terhadap potensi kerawanan yang mungkin terjadi di kalangan masyarakat .

Dengan melakukan upaya mitigasi ini, Polresta Balikpapan menunjukkan komitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama di kalangan remaja. Kegiatan ini juga dapat membantu meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

Kasi Humas Polresta menghimbau ” Kepada orang tua Mari kita bersama pantau serta ingatkan anak anak kita untuk kembali bersama keluarga. Dalam Nuasa Silaturahmi bersama selama bulan Ramadhan , serta memantau keberadaan anak anak dan apa yang di lakukan di luar rumah bersama rekan rekannya , segera hubungi anak dimana berada ” Kata IPDA Sangidun “.

Kegiatan KRYD yang telah di laksanakan jajaran Polresta Balikpapan dalam Rangka Menjaga dan merawat Kamtibmas di lingkungan wilayah Kota Balikpapan serta peran Warga Masyrakat dalam turut andil menciptakan Kamtibmas dengan mengawasi anak anak kita baik di lingkungan keluarga juga lingkungan tempat tinggal. Kata Kasi Humas “.

Semoga upaya ini dapat berhasil dan membantu menciptakan suasana yang aman dan damai selama Bulan Ramadhan berlangsung Dengan Khusuk .

Selama pelaksanan kegiatan kegiatan KRYD satuan Samapta berlangsung Dengan Aman Lancar terkendali .**

Humas Polresta BPP.
Jurnalis – Lilik.S
Editor – Djoko Kariyono..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *