Juli 11, 2025

PKL Jalan Ketintang Surabaya, Mengeluh Karena Area Dipenuhi Bis Beton

0

Surabaya, TniPolriNews.com – Beberapa PKL yang berjualan dipinggir jalan Ketintang Surabaya mengeluh, pasalnya tempat berjalan untuk mendapatkan penghasilan keluarga telah dipenuhi dengan beberapa Bis Beton yang mengakibatkan tidak bisa lagi melakukan aktifitas berjualan.

Lokasi tesebut berada di luar pagar, depan rumah kosong dinas BPKP yang berseberangan dengan komplek PT Telkom.

Mereka para PKL adalah orang orang tergabung sebagai pelaku usaha kuliner yang mendapatkan pembinaan dari Yayasan Bangga Indonesia Maju (YBIM) yang berkantor di Jalan Jetis Kulon I/40 Surabaya.

Kejadian pemblokiran Area tersebut diperkirakan sudah sejak 3 bulan yang lalu. Mereka para pedagang mengadu melalui YBIM dan ditindak lanjut upaya memjembadani, dengan menyampaikan surat resmi kepada pihak terkait, diantaranya kepada kantor BPKB, Kelurahan wonokromo dan RT setempat.
Dari beberapa layangan surat tersebut belum ada satupun yang memberikan balasan balik.

Disampingi itu, beberapa media yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI), juga menayangkan rilis berita dan belum ada yang respon.

Sebagai harapan yang ditunggu, mohon ada tanggapan dari pihak terkait, agar untuk memberikan solusi yang tepat bagi para PKL, agar bisa menjalankan aktifitas dalam usahanya untuk mendapatkan penghasilan keluarga.

Jurnalis: Triwono

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *